Pada tanggal 19 Agustus, Desa Wuwuharjo mengadakan kegiatan jalan sehat yang bertempat di Lapangan Mulwo. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79. Acara ini sukses menyatukan berbagai lapisan masyarakat dalam semangat kebersamaan dan kebugaran.
Jalan sehat ini memiliki rute yang dimulai dari Dusun Mulwo, kemudian melewati daerah Tunggangan, Sabrang, Kalipelus, dan kembali lagi ke Lapangan Mulwo. Dengan jarak yang cukup panjang, peserta dapat menikmati pemandangan alam sekitar yang asri, sembari merasakan semangat kebersamaan yang terpancar di sepanjang perjalanan.
Acara ini diselenggarakan oleh pemerintah Desa Wuwuharjo, yang mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk komunitas Samuraja yang turut berperan dalam memfasilitasi jalannya acara. Dengan kehadiran komunitas ini, kegiatan berjalan lancar dan penuh antusiasme dari seluruh peserta, mulai dari anak-anak hingga lansia.
Di lapangan Mulwo, berbagai hiburan dan doorprize juga disediakan untuk menambah semarak acara. Tak hanya sebagai ajang olahraga, jalan sehat ini juga menjadi momen penting untuk mempererat silaturahmi antarwarga dan memperkuat rasa cinta tanah air.
Melalui kegiatan ini, Desa Wuwuharjo berhasil menunjukkan bahwa perayaan kemerdekaan dapat dirayakan dengan cara yang sehat dan menyenangkan. Harapannya, kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan di tahun-tahun berikutnya, dengan partisipasi yang semakin banyak dan meriah.